Category Archives: pariwisata

Pulau Lombok Yang Indah dan Mempesona

Standar

lombok-islandPulau lombok merupakan pulau yang berada di sebelah timur pulau Bali.

Bagi kita warga Indonesia, tidak apa-apa bercita-cita untuk mengelilingi Nusantara ini untuk menikmati indahnya pesona alam Indonesia. Dan jangan lupa menyempatkan waktunya untuk singgah di Pulau Lombok ini.

Keindahan pulau Lombok mulai akan terlihat sebelum memasuki teluk Lembar (kalau melakukan penyeberangan menggunakan Ferry dari Padangbay Bali), Anda akan diperlihatkan oleh indah dan perkasanya Gunung Rinjani, gunung idaman para pendaki di seluruh Indonesia dan Mancanegara.

Ada pulau gili nanggu yang menyambut Anda ketika sebelum merapat ke Pelabuhan Lembar, Pulau yang Indah dikelilingi oleh pasir putih dan taman-taman bawah laut yang sangat indah. Pulau ini lumayan ramai dikunjungi oleh wisatawan baik itu dari dalam dan luar Negeri. Hotel-hotel, Villa, restoran, dan tempat penginapan sudah banyak disana.

Ada lagi Pantai senggigi, Gili terawangan, Gili Meno, Gili Air, dan banyak sekali yang indah-indah di Pulau ini. Kalo Anda berkesempatan berkunjung ke Pulau ini, mungkin tidak cukup kalau hanya satu hari atau dua hari, karena akan merasa rugi disebabkan banyak yang Indah-indah yang belum sempat dikunjungi.

Sebelum ke Pulau Lombok, alangkah baiknya kalo mengetahui sebelumnya. bisa mengunjungi http://pulau-lombok.com/ atau tanya-tanya dulu kepada penduduk asli sana yang biasanya pada nongkrong di http://sasak.org/ .

Tiga Pulau Kecil Indah di Lombok

Standar
img

Liputan6.com, Lombok: Pulau Lombok menyimpan berjuta pesona, terutama pemandangan alam yang bisa dinikmati para turis lokal dan mancanegara. Tiga kawasan wisata bahari yang layak dikunjungi antara lain Gili Meno, Gili Terawangan, dan Gili Air. Ketiga pulau kecil (gili) itu terletak di kawasan Selat Lombok, Kabupaten Lombok Barat, Nusatenggara Barat.Tak sulit untuk mencapai ketiga pulau itu. Anda bisa menggunakan perahu motor dari Pelabuhan Bangsal, Kabupaten Lombok Utara dengan ongkos Rp 10 ribu per orang. Lama perjalanan ditempuh sekitar satu jam. Tujuan pertama tim Melancong Yuk yakni ke Gili Meno yang berangkat dari Pantai Senggigi.

Salah satu kawasan yang didatangi yaitu Taman Burung Gili Meno yang menjadi habitat beragam spesies burung dari sejumlah negara. Di taman itu juga dipelihara di antaranya kangguru dan rusa. Tiket masuk ke taman itu dikenakan biaya Rp 40 ribu per orang.

Read the rest of this entry

Pesona Kepulauan Lombok

Standar
img

Selain Bali, Kepulauan Lombok (Nusatenggra Barat) adalah salah satu tujuan wisata utama di Indonesia. Pulau yang terletak di sebelah timur Pulau Bali ini memiliki banyak kemiripan. Dari segi budaya dan tekstur alam, misalnya, memiliki kesamaan. Begitu pula dengan panorama pantainya. Namun pantai di Lombok jauh lebih bagus dari pantai-pantai di Bali.Lombok bagian selatan memiliki setidaknya tujuh pantai yang memesona seperti Pantai Senggigi–yang keindahan panoramanya sudah terkenal sampai mancanegara–Pantai Ekas, Selong Balanak, Bangko-bangko, Mawun, dan Tanjung Aan. Lombok juga memiliki Pantai Kuta yang tak kalah menarik dengan Bali. Berbeda dengan Pantai Kuta di Bali, Kuta di Lombok terlihat lebih alami.

Wisatawan di pantai ini pun masih relatif sedikit, sehingga pengunjung bisa menikmati pemandangan alam dengan lebih optimal. Area pantai ini dikelilingi perbukitan, berpasir putih dengan air laut biru kehijauan. Sungguh pemandangan yang benar-benar menakjubkan.

Pantai Kuta Lombok menempuh perjalanan sekitar dua jam dari Kota Mataram. Bagi yang tidak membawa kendaraan pribadi bisa menyewa taksi. Tapi ongkosnya lumayan menguras kocek, sekitar Rp 150 ribu dengan tarif argo atau tarif harian Rp 250 ribu.

Read the rest of this entry